Sungai Penuh, 20 Juli 2025 – Anggota Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/KA kodim 0417/kerinci terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah Kota Sungai Penuh. Pada hari Minggu, 20 Juli 2025,
para Babinsa gencar melaksanakan kegiatan normalisasi saluran irigasi persawahan di Desa Kumun, Kecamatan Kumun Debai.
Kegiatan ini merupakan upaya rutin yang dilakukan Babinsa bersama masyarakat setempat untuk memastikan kelancaran pasokan air ke area persawahan. Normalisasi irigasi sangat penting untuk mencegah kekeringan saat musim kemarau dan juga menghindari kebanjiran saat musim penghujan, yang pada akhirnya akan berdampak positif terhadap hasil panen petani.
Komandan Koramil 07/Ka Letda Cba Nafrisal menyampaikan bahwa kegiatan normalisasi ini adalah wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. "Kami selalu siap membantu masyarakat, terutama dalam hal-hal yang berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan, salah satunya melalui kelancaran sektor pertanian," ujar Danramil.
Ia juga menambahkan bahwa peran aktif Babinsa dalam kegiatan seperti ini diharapkan dapat memotivasi masyarakat untuk semakin peduli terhadap infrastruktur pertanian mereka.
Para petani di Desa Kumun menyambut baik inisiatif Babinsa. Pak Rahmat, salah seorang petani setempat, mengungkapkan rasa terima kasihnya. "Kami sangat terbantu dengan adanya Babinsa yang ikut serta membersihkan dan menormalisasi saluran irigasi ini. Air jadi lancar, dan kami tidak khawatir lagi sawah kekeringan," tuturnya.
Kegiatan normalisasi irigasi ini melibatkan beberapa Babinsa Koramil 07/KA bersama dengan puluhan warga petani dari Desa Kumun. Dengan peralatan seadanya seperti cangkul dan karung, mereka bahu-membahu membersihkan lumpur, sampah, dan rumput liar yang menyumbat saluran air.
Diharapkan, dengan terjaganya kondisi irigasi, produktivitas pertanian di Desa Kumun dapat meningkat, sehingga kesejahteraan petani pun turut terangkat. Kegiatan semacam ini akan terus digalakkan sebagai bagian dari tugas pokok Babinsa dalam mendampingi dan memberdayakan masyarakat di wilayah binaannya.